Ganjar Pranowo: Pemimpin Biasa Dimarahi Jangan Merasa Bersih

- Senin, 27 Februari 2023 | 10:07 WIB
Kata Logika. Bagi Ganjar pemimpin harus terbiasa dimarahi. (kata logika)
Kata Logika. Bagi Ganjar pemimpin harus terbiasa dimarahi. (kata logika)


KATA LOGIKA - Gubernur Jateng Ganjar Pranowo paham jika pemimpin biasa dimarahi rakyat, “Pemimpin juga jangan merasa bersih,” ungkapnya.

Pemimpin biasa dimarahi dan jangan merasa bersih diungkap Ganjar Pranowo di hadapan mahasiswa Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW), Salatiga, (26/2).

Bagi Ganjar pemimpin harus terbiasa dimarahi, “Kalau tidak mau dimarahi jangan jadi pemimpin,” ujarnya, karena merasa selalu bersih.

Dia menjelaskan pemimpin juga manusia yang dapat berbuat salah, “Jadi jangan merasa bersih karena bisa cuci tangan,” tegasnya di acara Gelar Inovasi Harmoni Nusantara.

Ganjar bocorkan kiat menghadapi kemarahan rakyat adalah, “Intropeksi diri,” tegasnya. Ini ilmu tukul, dia mampu mengoreksi diri, “Jangan salahkan orang lain dulu. Jangan langsung cuci tangan,” tegasnya.

Pahami persoalan dengan koreksi ke dalam, jika sudah jelas pangkal persoalannya, “Segera akui kesalahan dan siap memperbaiki. Itu seorang pemimpin,” ujarnya disambut riuh mahasiswa.***

Editor: Ade Kurniawan

Sumber: KATA LOGIKA

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Cerita Mahfud Tak Takut Belajar Di Kuburan China

Selasa, 30 Mei 2023 | 00:16 WIB
X